FBB
KEB

IHB

Evaluasi (Kinerja Diri) 2023 dan Outlook 2024

outlook 2024
Hidup yang berharga (sumber foto : tribun jabar, tribunnews.com)


Karena, hidup tak seindah ngemil cokelat Silver Queen.


Judulnya keren juga.Ingat masa-masa harus nulis hal serius banget dulu. Padahal yang mau ditulis kali ini cuma analisa menilai kinerja diri sendiri selama 2023 dan apa lagi yang mau dicapai di 2024. 

Sekedar kilas balik, bertahun lalu, kalau sudah masuk akhir tahun, tugas jurnalis sekaligus penulis di sebuah media perbankan adalah menulis analisa evaluasi kondisi perbankan dan keuangan tahun yang sedang dijalani kemudian wajib menganalisa kinerja keuangan perbankan di tahun depan (outlook).

Biasanya yang mendapat tugas beberapa orang dan dibentuk tim tiap tahunnya. Setiap orang dapat bagian tertentu dalam penulisannya hingga outputnya jadi sebuah buku yang akan dijual ke industri perbankan dan keuangan.

Nah, datanya di suplai dari divisi riset. berupa angka-angka ,baik dari laporan keuangan yang asli maupun data yang sudah diolah. Tentu data nggak mungkin bicara kalau nggak ditambah info-info non data. Itulah kenapa harus baca-baca bahan sebanyak mungkin baru bisa menuliskannya.

Bagian tersulit dari penulisan buku laporan ini biasanya adalah " menterjemahkan" data. Apalagi yang diam-diam sudah alergi sama angka-angka, haha,dipastikan pusing.

Tapi ya namanya juga pekerjaan, tetap harus dikerjakan. lagian ada tim editing,bahasa dan tim-tim lain buat ngecek. Sangat berlapis, walau diharapkan dari penulis sudah oke sebenarnya.

Menarik lah pokoknya.termasuk bonus yang didapat haha. Yang jelas sih, pekerjaan ini memberi banyak manfaat antara lain pondasi penulisan berbasis data dan analisa yang kuat. Thank you tempat kerja pertamaku yang sangat berkesan. 7 tahun yang berharga banget.

***

Evaluasi 2023 diri sendiri, agak sulit merumuskan. Namun secara umum ada beberapa hal yang bisa menjadi catatan penting yaitu : pekerjaan, spiritualitas dan kinerja keuangan hahaa

* Pekerjaan

So  far so good, hingga akhir tahun. Berlimpahnya pekerjaan di tahun ini sesuatu yang mengejutkan, dan bisa jadi tak disangka-sangka. 

Walau ada bulan-bulan yang agak sepi tapi secara umum lumayan bagus. Apalagi di dunia per blog-an. Cuma memang, networking di luar blog agak naik turun dan terkesan itu-itu aja dari tahun ke tahun.

Perlu peningkatan networking baru kedepannya walau belum tahu cara yang paling pas.Secara umum, 2023 tahun yang keren banget sih.

* Spiritualitas

Usai ikut ODOJ setahun yang lalu, tepat Desember 2022 lalu, bukan berarti #usaisudahsemuacerita. hahaha 

Intinya sih walau nggak 1 juz lagi ngaji per harinya, inshaAllah tetap konsisten membaca al Quran dan membaca beberapa surah andalan setiap harinya. Nggak apa-apalah. Bukan suatu kemunduran juga tapi semacam penyesuaian saja dan melihat kemampuan diri aja intinya sih. 

InshAllah tetap istiqomah. Agak "malas" diatur sama sistem.

Ah,mohon maaf ketika ada teman mengajak hal baik sebenarnya, tapi aku ngerasa nggak bakal cocok, skip dulu lah dan jujur,menolak di awal.Bukan apa-apa, takut menggantung aja kalau pakai janji-janji atau sekedar bilang " inshaAllah mau ikutan" .Padahal riilnya nggak mau ikutan, kan? :). Semakin kesini, makin selektif aja.Tak apa, tak banyak-banyak punya teman.

Dan, aku cukup sibuk sih hahaha. Sibuk versi diri sendiri tentunya.   

Oh iya, ternyata terapi 21-40 hari efektif buat memaksakan beberapa small habit bagi perjalanan kehidupan. Ada yang pernah nyobain juga?.kapan-kapan aku tulis deh ya.

* Kinerja keuangan

ini agak kurang terkendali di 2023. Apalagi pas banget 2 orang lulus sekolah (dan lumayan banyak biaya2 buat lulus,wisuda,ijazah dll) kemudian masuk sekolah lanjutan. Kakak masuk kuliah dan adek juga masuk pondok. Semuanya menguras energi.

tapi, itu keajaiban kehidupan. Jalani sebisanya, niatkan ikhlas dan ridho atas kehendak-Nya, terus berdoa dan InshaAllah ada aja jalan keluar dari setiap permasalahan kehidupan.

Apalagi pada dasarnya setiap orang ada aja masalah kehidupan masing-masing kan? kita semua diuji sesuai batas kemampuan kita. Bukan ujiannya apa tapi respon kita terhadap ujian tersebut bagaimana. 

Akhirnya, buat 2023 : I want say thank you so much to the few individuals in my life who have listened without judgment dan love me without conditions. You are so spesial to me.Thank you !   

Tidak banyak teman memang, tapi sungguh mereka berarti dengan porsinya masing-masing. 

OUTLOOK 2024

Tentu 2024 masih misteri dan perandaian, apakah umur kita sampai disana dan hari-hari selanjutnya di tahun tersebut? Ah, semoga ya. 

Walau sudah di depan mata, jujur sih nggak berencana muluk-muluk buat 2024. Kalau ada rejeki umur dan keuangan yang baik, berharap. semoga bisa sekolah lagi aja, dapat beasiswa atau tidak, ya lihat aja nanti.

Juga berharap kehidupan rumah tangga dan keluarga tetap baik-baik kayak sekarang walau tetap pasti ada ujian dan tantangannya kan? Demikian juga dengan rejeki dan pekerjaan.

Peningkatan skill-skill baru wajib sih hukumnya. Ada kepikiran beberapa hal.

Kemudian berharap juga kehidupan spiritualitas akan semakin baik apalagi mengingat usia yang nggak bisa diprediksi sampai kapan kan? tetap poin penting banget ini dan harus dipersiapkan maksimal.

Oh iya, berharap juga tetap konsisten buat berolahraga.Walau belum sekeren orang-orang. 

Catatan pentingnya : aku mah gak peduli olga -nya sama siapa. Kalau nggak mau ikutan, dan sudah aku ajak, ya sudahlah. Tenang, ke LN aja berani sendirian apalagi cuman olahraga sendirian hahaha (kalau ini fakta banget)

The last but not least, sehat-sehat buat aku, kamu (dimanapun berada, kita memandang langit yang sama kan?) dan kita semua  biar bisa terus menebar manfaat  dan berdampak lebih luas. Jangan lupa niatkan lebih banyak lagi berbuat kebaikan dalam hidup.

Percayalah,ujian dari kita beda-beda.dan hanya diri kita lah yang paling bertanggungjawab sama kemajuan diri sendiri. Bukan pasangan, bukan sahabat loh, bukan pula keluarga apalagi orang lain. Cintai diri sendri dengan lebih baik lagi, ya?

See u, di tulisan selanjutnya 

semoga bermanfaat. 

  

 



 

9 komentar

Terima Kasih sudah berkunjung dan berkomentar dengan baik. Mohon sebutkan nama atau akun google-nya ya

Untuk yang menyertakan link hidup atau tanpa identitas, mohon maaf, komennya tidak akan di ditampilkan :) Terima kasih
  1. Mari bersiap saja Mbak menghadapi tahun baru yang segera akan tiba.
    Apapun, semoga di tahun yang baru semuanya akan lebih baik...

    Salam,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin, makasih pak.benar , apapun yang terjadi,siap gak siap ,harus terus melangkah hehehe

      Hapus
  2. ah, skrg aku jarang ngemil cokelat Silver Queen mbak, maklum gigi udh pada bolong2.. hehe..
    semoga tahun depan menjadi lebih baik dari tahun ini ya mbak.. aamiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin allahumma aamiin, semoga kita semua bisa jadi pribadi yang lebih baik lagi.Jangan lupa ngemil yang lain,kalau gak mau coklat,biar hidup lebih berwarna hehe

      Hapus
  3. Moga saja harapan di tahun depan berjalan sesuai rencana, yang pasti jadi pribadi yang lebih baik dulu deh... Aamiiin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin, target yang sederhana dan ringan2 aja dl ya..setuju

      Hapus
  4. Duh .... Komenku Keburu kepencet. ....tulisannya inspiratf banget, ananda Enny.

    BalasHapus
    Balasan
    1. baru khayalan semua itu ibuk haha,mhn doa ya :) sehat selalu bu

      Hapus
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Female Blogger of Banjarmasin
Female Blogger of Banjarmasin