FBB
KEB

IHB

7 Tips Cara Menabung untuk Membeli Mobil Impian

cara menabung buat beli mobil
sumber foto : https://wuling.id/id/blog/lifestyle/7-cara-menabung-untuk-beli-mobil-impian-anak-muda


Memiliki mobil pribadi adalah impian setiap orang dari berbagai kalangan. Mungkin bagi kalangan atas membeli mobil bisa dengan mudah dilakukan, karena memiliki banyak tabungan dan penghasilan yang tinggi. 

Namun bagaimana dengan kamu yang belum memiliki itu semua, maka menabung adalah satu-satunya cara untuk membeli mobil impianmu.

Dengan penghasilan sekitar 5 juta mungkin terasa mustahil untuk memiliki mobil, namun jangan khawatir ada banyak cara yang bisa dilakukan jika kamu serius. 

Intinya kamu harus menabung terlebih dahulu untuk mewujudkan apa yang kamu inginkan. Lalu bagaimana cara yang harus dilakukan?

Inilah 7 Cara Menabung untuk Membeli Mobil Impianmu

Jangan minder dengan gaji yang pas-pas an, karena kamu bisa membeli mobil asalkan rajin menabung. Tapi perlu diingat, kamu tetap harus memperhatikan kapasitas finansial dalam membeli mobil agar kamu tidak merasa kesulitan di kemudian hari. Ikuti cara-cara di bawah ini untuk mewujudkan impianmu memiliki mobil:

1. Tentukan Mobil yang Ingin Dibeli

Untuk menabung tentu harus mengetahui terlebih dahulu target jumlah tabungan dan jangka waktu yang ingin dicapai. Oleh sebab itu kamu harus menentukan terlebih dahulu mobil apa yang ingin dibeli nantinya.

Tentukan mulai dari jenisnya, mereknya, warnanya dan tempat membelinya sehingga kamu akan mendapatkan detail harga yang lebih konkrit. Ingat dalam memilih mobil pertimbangkan kebutuhan jangan hanya mengikuti keinginan atau gengsi semata, agar tetap sesuai dengan kemampuanmu. Pilih mobil dengan fitur dan fasilitas yang memang kamu butuhkan.

2. Buatlah Budgeting Bulanan

rutin menabung (sumber foto : https://www.dbs.id/digibank/id/id/tabungan/produk-tabungan/default.page)

Jika kamu ingin impianmu lebih cepat terwujud maka buatlah budgeting yang jelas dan patuhi budgeting yang telah kamu buat tersebut. Dari penghasilan yang kamu dapatkan kamu harus bisa mengelolanya dan membuat pos-pos pengeluaran, salah satunya adalah pos menabung untuk membeli mobil.

Jika kamu sudah membuat budgeting dengan benar, maka kamu harus tertib menjalankannya setiap bulan. Ini dibuat agar penghasilan yang kamu miliki bisa dialokasikan dengan seimbang untuk memenuhi kebutuhan dan mewujudkan impian.

3. Cari Penghasilan Tambahan

Jika kamu kesulitan mengatur alokasi dana dari penghasilanmu, itu artinya ada dua kemungkinan yaitu terlalu banyak pos pengeluaranmu atau penghasilanmu yang memang kurang. Untuk mengatasinya kamu membutuhkan penghasilan tambahan di luar penghasilan utamamu.

Penghasilan tambahan bisa kamu dapatkan dengan menambah pekerjaan part time,freelance atau juga membuka bisnis sampingan agar mendapatkan pemasukan lain,sehingga kamu bisa lebih mudah melakukan budgeting karena dana yang akan dialokasikan memang dapat memenuhi semua kebutuhanmu.

4. Simpan Sisa THR dan Bonus Tahunan

Mendapatkan bonus atau THR memang kadang membuat terlena, namun jangan sampai boros menggunakannya. Daripada menghabiskannya akan lebih baik jika digunakan untuk menambah saldo simpanan di bank agar bisa lebih cepat membeli mobil.

Selain menabung, ada juga cara lain untuk menyimpan sisa THR dan bonus yang kamu dapatkan dari perusahaan, yaitu menginvestasikannya. Menyimpannya dalam bentuk reksadana akan memberikan keuntungan lebih, karena kamu akan mendapatkan imbal hasil dari produk reksadana yang kamu beli.

5. Pisahkan Simpanan Khusus untuk Beli Mobil

Melakukan pemisahan rekening saat menabung biaya untuk pembelian mobil juga akan lebih baik, dengan begini uang yang sudah kamu kumpulkan untuk membeli mobil tidak akan tercampur dengan dana yang dialokasikan untuk kebutuhan sehari-hari.

Terkadang orang akan tergoda untuk berbelanja jika melihat saldo di rekening lumayan banyak. Hal ini tidak akan terjadi lagi jika kamu memisahkan uang mobil dan uang yang memang untuk memenuhi kebutuhan hidup.

6. Konsisten Menabung

Impianmu membeli mobil akan lebih cepat tercapai jika kamu konsisten menabung untuk mewujudkannya. Konsisten menabung setiap bulan degan jumlah yangs udah kamu tentukan di awal sekaligus menyimpannya jika kamu mendapatkan tambahan penghasilan adalah langkah yang tepat untuk mewujudkan mobil impian.

Kurangi gaya hidup konsumtif agar kamu tetap konsisten menabung sesuai budget yang ditentukan. Dengan begitu saldo yang dibutuhkan untuk membeli mobil bisa segera terkumpul.

7. Memperketat Pengeluaran yang Tidak Berguna

Berpikirlah berulang-ulang saat ingin mengeluarkan uang dari dompet atau rekening. Hal ini bertujuan untuk memisahkan antara keinginan atau kebutuhan. Jika kamu memiliki tujuan yang ingin dicapai, dalam hal ini ingin memiliki mobil maka kamu harus mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, belilah yang memang kamu butuhkan. Dengan begitu kamu akan memiliki banyak sisa uang untuk ditabung.

Tabungan Bank Digital Bisa Jadi Pilihan Wujudkan Mobil Impianmu

Memiliki mobil bukan lagi hanya impian, sekarang kamu bisa mewujudkannya dengan uang simpananmu. Inilah alasan mengapa kita harus menabung, agar bisa dengan mudah mewujudkan impian-impian yang ada di kepala. Menabung akan lebih mudah jika kamu menggunakan tabungan bank digital digibank by DBS yang memiliki berbagai kelebihan seperti di bawah ini:

● Buka Rekening proses 100% digital.

● Verifikasi dengan fitur face biometric, cukup siapkan e-KTP & Selfie.

● Tabungan bunga tinggi s.d. 7% (S&K Berlaku) per tahun di 20 dompet.

● Semua transaksi harian dalam 1 aplikasi.

Memang ada banyak sekali jenis-jenis tabungan yang ada dan bisa kamu pilih untuk mewujudkan impianmu, misalnya saja tabungan pendidikan, deposito, simpanan haji dan sebagainya. Sesuaikan saja jenis tabungan dengan kebutuhan keuanganmu untuk mewujudkan semua impianmu. Ingin mewujudkan impian bersama digibank by DBS? Cek informasinya disini.

Semoga bermanfaat


4 komentar

Terima Kasih sudah berkunjung dan berkomentar dengan baik. Mohon sebutkan nama atau akun google-nya ya

Untuk yang menyertakan link hidup atau tanpa identitas, mohon maaf, komennya tidak akan di ditampilkan :) Terima kasih
  1. Sayangnya saya kurang sabar menabung sampai uangnya terkumpul. Karena duit yang ditabung tidak ada.

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahahahaha ibu jujur banget .itu juga yg saya rasakan buu..senasib kita.semoga kedepannya lebih baik lagi.aamiin

      Hapus
  2. Cari Penghasilan Tambahan itu sangat penting dan dalm masa yang sama hemat berbelanja

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener bgt kak hanafi.yuks nyari penghasilan tambahan biar hidup lebih baik

      Hapus
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Female Blogger of Banjarmasin
Female Blogger of Banjarmasin