FBB
KEB

IHB

(PENGALAMAN) terkena anemia (1)

Pengalaman terkena anemia ini sengaja saya tuliskan agar bisa menjadi pelajaran buat orang lain

Assalamualaikum,
Alhamdulillah ketika  menuliskan ini keadaan saya jauh lebih baik dari be berapa hari yang lalu hehe. Walau masih opname sih

Btw, saya pertama Kali terkena anemia yang tergolong akut pada agustus 2017. ingat banget soal nya pada saat itu orang pada sibuk bikin tumpeng 17an dan malam nya kumpul-kumpul.

Saat itu HB (hemoglobin) saya diangka 4. Kebayang kan parah nya. Alhamdulillah masih terselamatkan hiks. Oh iya sampai ke angka itu pun saya masih menunda-nunda di bawa ke rumah sakit karena penakut luar biasa. Ya Allah.



Namun hari itu, saya sudah tak berdaya. Berjalanpun sudah tak sanggup lagi. Mungkin darah dalam tubuh sudah habis ya. Hehe. Sampai di rs HGA Depok, masuk ke ugd udahhh pakai kursi roda aja
Kritis. Pihak RS mengambil tindakan cepat. Mulai periksa jantung, rongen, cek air kencing hingga periksa dalam sampai usg.

Oh iya. Penyebab saya kena anemia itu awalnya karena mens berkepanjangan. Namun saat itu dua dokter kandungan di depok hanya mengatakan penyebabnya hormon yang tidak stabil Dan penebalan dinding rahim. Diberi obat penghentian pendarahan, obat penyetabil hormon Dan penambah darah.

Singkat cerita, saya mendapatkan transfusi 4kantong darah alias 1liter.amazing
4hari di HGA akhirnya bisa keluar. Beberapa saat setelah itu saya masih rajin kontrol ke dokter kandungan.

2tahun kemudian.. 2019

Sejak awal 2019,  menstruasi saya kembali tidak teratur. Kadang dua bulan hanya bercak kemudian bulan ketiga tiba-tiba banyak.

Puncaknya juli, Agustus Dan September 2019. Masing-masing sekitar 15hari dengan rentang waktu yang tak lama. Jadi bisa diba yang kan betapa lelahnya mengurusi mens nggak habis-habisnya


Kontrol ke klinik bpjs di depok dikasih obat. Kemudian karena sudah ada di Banjarmasin akhirnya cek ke puskesmas dekat rumah. Cek HB. Hasilnya HB diangka 7,8.menurut dokter puskes minimal 1kantong darah harus di tambah kan .saat itu dikasih obat penghentian pendarahan plus obat tambah darah. (bersambung)





.

  .






10 komentar

Terima Kasih sudah berkunjung dan berkomentar dengan baik. Mohon sebutkan nama atau akun google-nya ya

Untuk yang menyertakan link hidup atau tanpa identitas, mohon maaf, komennya tidak akan di ditampilkan :) Terima kasih
  1. wah hbnya rendah juga ya, aku semepat sampai 6 krn perdarahan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mbak tira. Itu dua tahun lalu ada di titik terendah hiks. Semoga kita selalu sehat ya. Tks dah berkunjung

      Hapus
  2. Berapa lama mbak haidnya? Adek aku ada yg sampe 2 minggu juga eh.

    Woah, ini banyak sekali ternyata sampe 4 kantong eiy.

    BalasHapus
  3. Masyaallah. Semoga terus sehat ya Mbak Enny. Sepertinya karena ini ya kemarin makannya sehat sekali. Hehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. wkwkwkw iya mb @rindang. aku lg diet makanan hahaha.cape sebenarnya ngikutin makanan sehat ini hikss..

      Hapus
  4. jadi ingat teman di kantor sempat hb-nya anjlok juga di angka 4. sampai tranfusi darah juga dia kemarin

    BalasHapus
  5. OMG, aku juga anemia kalo dapet selalu pusing huhu

    Harus makan sehat biar gak sampe tumbang nih

    BalasHapus
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Kumpulan Emak Blogger (KEB)
Female Blogger of Banjarmasin
Female Blogger of Banjarmasin